30 November 2008

mencegah penyebaran virus dengan autorun.inf

cara ini sudah dibahas di banyak blog
contohnya :
di sini

di sini juga ada


atau jika dicari di paman google akan ditemukan banyak yang membahas masalah autorun ini.

intinya, virus tak berkembang jika tidak ada media penyebarannya, virus juga belum teruji kehebatannya jika tidak bisa memanipulasi komputer lain saat dia mulai masuk dan menyerang komputer korban.

jadi kita tinggal meminimalisir kemungkinan masuknya virus dari berbagai cara, dulu, virus menyebar lewat e-mail. Subject e-mail dibuat semenarik mungkin untuk memancing keingintahuan calon korban. tapi seiring kewaspadaan yang meningkat dari calon korban, penyebaran virus via e-mail menjadi kurang populer.

Dengan dikembangkannya teknologi penyimpan data portabel (atau yang biasa disebut USB Flash Disk/UFD), yang ringkas, kecil dan dengan bentuk yang sederhana, maka penyebaran virus beralih melalui media penyimpan data portabel. Orang dengan mudah cucuk-cabut UFD-nya ke sembarang komputer. Ini yang menjadi incaran pembuat virus untuk memanfaatkan kekurangwaspadaan orang mengenai keamanan komputer lain.

Untuk mengurangi serangan virus dari komputer lain yang akan masuk ke komputer kita melalui media UFD maka kita perlu menangkalnya dengan beberapa trik sederhana. Saya tidak akan menjelaskannya di sini, silakan menuju TKP yang sudah saya sebut di atas.

Kenapa saya tidak menuliskannya disini, selain saya tidak punya keahlian membuat trik semacam ini juga mengurangi isi blog ini dengan sumber yang sama persis dengan blog milik orang lain (seperti yang saya liat di beberapa blog yang memuat isi yang serupa tanpa saya tahu mana yang orisinal menuliskannya terlebih dahulu).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar